NASIONALXPOS.CO.ID, SERANG – SMPN 1 Kibin gelar wisuda alumni tahun ajaran 2021- 2022 di lapangan sekolah, Sabtu (18/6).
Dalam kegiatan ini sebanyak 276 siswa yang diwisudakan, Kepala Sekolah SMPN 1 Kibin Hj Otih Yulie Susanti mengatakan angkatan tahun ini meluluskan sebanyak 276 siswa dan semoga melanjutkan ke jenjang lebih tinggi lagi.

“Alhamdulillah pada hari ini telah dilaksanakan acara wisuda angkatan pelajaran tahun 2021 – 2022 telah terlaksana dengan menghantarkan lulusan sejumlah 276 untuk melanjutkan ke jenjang lebih tinggi,”ucap Kepala Sekolah.
“Harapannya anak-anak yang kita hantarkan lulusan ini menjadi anak anak yang berbudi luhur dan berprestasi, ucapan terimakasih kepada panitia juga dukungan dari orang tua murid sehingga acara ini sukses di selenggarakan,” Tukasnya kembali.

Lebih lanjut kegiatan tersebut kali pertama dilaksanakan karena sebelumnya di tiada kan karena pandemi.
“Kegiatan perpisahan ini baru dilaksanakan di tahun ini sejak pandemi covid 19, dan Alhamdulillah ini berkat dukungan orang tua murid dan kita yang mengelola agar berjalan dengan sukses,” ujar Hj Otih saat ditemui wartawan dilokasi kegiatan.
Kepala sekolah kembali mengatakan bahwa telah meluluskan 100 persen.

“Alhamdulillah kelulusan 100 persen dengan total siswa 276, dan kami selaku guru sekaligus orang tua semoga alumni SMP Negeri 1 Kibin dapat menjaga nama baik sekolahnya , raihlah prestasi setinggi tingginya semoga sukses kedepannya dan selalu berbakti kepada orang tua dan guru,” Tutupnya.
Acara dihadiri para tamu undangan dan Orang tua murid ini, amatan awak media berlangsung hikmat dan di hibur rangkain acara seperti panduan suara, tarian hingga drama yang dilakukan para siswa SMPN 1 Kibin.

Tampak raut wajah terlihat senang dari para wisudawan wisudawati saat satu per satu mereka di panggil ke atas panggung untuk pengalungan piagam dan sekaligus pemberian ijazah. (Syt)