Daerah

Satlantas Blora Luncurkan Tiga Inovasi Layanan Publik

816
×

Satlantas Blora Luncurkan Tiga Inovasi Layanan Publik

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, BLORA – Polres Blora Polda Jawa Tengah terus melakukan berbagai macam upaya untuk meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat, salah satunya adalah pelayanan di bidang lalu lintas.

Untuk mempermudah masyarakat Kabupaten Blora, Polres Blora melalui Satuan Lalu Lintas meluncurkan tiga inovasi pelayanan publik diantaranya Pituduh Samin, SIM Delivery serta SIMAMI.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama, S.IK saat melaunching Inovasi Pelayanan Publik Polres Blora, Selasa (30/3/2021).

BACA JUGA :  Menangkap Pelaku Penjambretan, Oding Mendapat Penghargaan

“Ada 3 Inovasi pelayanan publik yang akan kita luncurkan untuk mempermudah masyarakat dalam bidang lalu lintas,” ucap Kapolres AKBP Wiraga Dimas Tama.

Pituduh Samin adalah suatu inovasi menyampaikan pesan singkat (SMS) kepada masyarakat yang memiliki SIM dengan tujuan untuk mengingatkan kepada pemilik SIM agar segara memperpanjang SIM nya sebelum masa berlakunya habis.

BACA JUGA :  Laka Lantas Renggut Nyawa Istri Anggota TNI Koramil 11 Kecamatan Jati Blora

Kemudian untuk SIM Delivery adalah sebuah pelayanan delivery SIM yang
di khususkan bagi penyandang disabilitas serta diperuntukkan bagi pemohon yang tidak sempat menunggu SIM nya tercetak karena ada urusan yang mendesak.

Sedangkan untuk SIMAMI adalah pelayanan SIM Malam Minggu yaitu Pelayanan SIM khusus perpanjangan SIM A dan C pada malam hari yang dilaksanakan khususnya pada malam minggu di Alun-Alun Kabupaten Blora serta direncanakan akan dilaksanakan pada lokasi yang berbeda setiap minggunya.

BACA JUGA :  Ketua TP PKK Bungo Lantik dan Kukuhkan 11 Ketua TP PKK Kecamatan

“Dengan inovasi pelayanan publik tersebut, diharapkan dapat mempermudah masyarakat, mungkin saat berakhir pekan sambil momong keluarga bisa perpanjangan SIM dengan mudah dan cepat,” tandas Kapolres Blora.

Kapolres menambahkan kegiatan pelayanan yang dilakukan tetap menerapkan disiplin protokol kesehatan yang ketat, karena masih dalam suasana pandemi Covid-19. (Hans)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *