Daerah

PPKM Darurat, Woro Woro Ditingkatkan Pemdes Cikande Permai

808
×

PPKM Darurat, Woro Woro Ditingkatkan Pemdes Cikande Permai

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, KABUPATEN SERANG – Upaya pencegahan  penyebaran covid-19 terus secara masif dilakukan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Cikande Permai, seluruh pertokoan yang ada di sepanjang jalan Desa dihimbau untuk menutup.

Terlihat Pemdes dipimpin langsung Kepala Desa Cikande permai Dayari bersama TNI dibantu relawan setempat Lakukan woro woro disepanjang jalan perumahan Desa Cikande permai, Rabu (6/7/2021).
Dayari mengatakan ini dilakukan sesuai peraturan PPKM Darurat yang dikeluarkan oleh Pemerintah agar semua sektor kecuali Apotik dan Klinik dokter di batasi operasionalnya.
“Semua sektor kecuali Apotik dan Klinik dokter di batasi operasionalnya, guna menekan penyebaran covid -19 yang kita lihat semakin meningkat, pertokoan yang buka melebihi jam 20.00.wib kita himbau untuk menutupnya” ular Dayari.
Lebih lanjut Dayari menegaskan apabila dikemudian hari toko masih membandel akan dikenai sanksi.
“Sementara ini kita lakukan tindakan himbauan, dan apabila masih membandel, pemilik toko akan kami lakukan sanksi berupa denda yang sudah diatur”tegasnya.
“Menghimbau kepada pemilik toko untuk mengikuti aturan yang sudah dikeluarkan Pemerintah tentang PPKM Darurat, hingga sampai tanggal 20 Juli 2021 ini” Tutup Dayari kepada awak media.
Kegiatan yang dimulai pukul 20.00 wib ini berjalan lancar walau masih ada pedagang yang kecewa dengan himbauan penutupan ini, tapi akhirnya setelah diberikan arahan serta masukan petugas, akhirnya bersedia menutupnya. (Syt)

BACA JUGA :  Caleg Partai Golkar Dapil II Kabupaten Serang Nisrina Salsabila Memberikan Bantuan Air Bersih di Warga Perumahan Cikande Permai  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *