Daerah

Pelda Johnny Hadiri Rapat Koordinasi Pemerintah Kecamatan Langowan Barat

658
×

Pelda Johnny Hadiri Rapat Koordinasi Pemerintah Kecamatan Langowan Barat

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID,MINAHASA,- Pengganti sementara Danramil 1302-09/Langowan Pembantu Letnan Dua Johnny Runtuwene tampak hadir dalam kegiatan Rapat Koordinasi Pemerintah Kecamatan Langowan Barat yang bertempat di Balai Desa Koyawas, Kecamatan Langowan Barat, Kabupaten  Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara, pada Selasa 20/09/2022, pukul 09.00 wita.

Kegiatan yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya tersebut di selenggarakan guna membahas rencana pembangunan ke depan, serta mendengarkan laporan singkat dari masing-masing Hukum Tua terkait, Progres  kegiatan fisik dan non fisik dana APBD dan dana Provensi yang sudah dilaksanakan dan yang belum dilaksanakan sehingga dapat dengan mudah menentukan solusi secara bersama-sama guna terciptanya wilayah yang makmur dan transparan.

BACA JUGA :  Polres Bandara Berikan Pengamanan dan Kelancaran Delegasi G20

Seusai menghadiri Rakor tingkat Kecamatan tersebut Pelda Runtuwene kepada  Media Center Kodim 1302/Minahasa menjelaskan bahwa, “Rakor ini adalah kegiatan yang rutin dilakukan oleh pihak kecamatan guna memantau sejauh mana terlaksananya program pemerintah yang sudah dicanangkan, sekaligus mencarikan solusi terhadap setiap kendala yang ada di lapangan, sehingga Program pemerintah dapat terlaksana dengan baik dan transparan,” Tegasnya.

BACA JUGA :  Diduga Pembangunan Jalan Usaha Tani Desa Sukorejo Ditilep

Tampak hadir dalam kegiatan yang di laksankan dengan tetap menerapkan Prokes Covid-19 itu antara lain,  Camat Langowan Barat Ir. Sisca Maseo MAP, Kapolsek Langowan Barat Ipda Adrian Tatontos,
Sekcam Langowan Barat Stenly Kaywatu SH,
Puskesmas Tumaratas Dr. Claudia Timontiling, serta para Hukum Tua dan Perangkat Desa se Kecamatan Langowan Barat.

BACA JUGA :  Gowes Bersama TNI- POLRI

(Jefry Kandouw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *