NASIONALXPOS.CO.ID, PALEMBANG – Babinsa Kelurahan Tangga Takat Koramil 418-03/Plaju Serka Martin, ikut melaksanakan kegiatan Gotong Royong Tingkat Kecamatan Seberang Ulu II, Minggu (21/5/2022).
Kegiatan Gotong Royong Tingkat Kecamatan Seberang Ulu II ini, dilaksanakan di lingkungan RT 27, 28 dan RT 30 RW 10 Kelurahan Tangga Takat Kecamatan Seberang Ulu II Kota Palembang.
Gotong royong tersebut, dihadiri Camat SU II, Lurah Tangga Takat, Danki Zikon beserta Anggota, Staf Kecamatan SU II, Staf Kelurahan Tangga Takat, Ketua RT/RW dan warga swtempat.
Serka Martin mengatakan, dalam kegiatan gotong royong ini, kita bersama-sama membersihkan saluran air/parit dan rumput liar yang ada di kanan kiri jalan.
“Adapun tujuan kegiatan gotong royong ini adalah untuk menciptakan lingkungan disekitar pemukiman warga bersih, sehat dan asri,” kata Serka Martin.
Serka Martin menuturkan, ikut dalam kegiatan gotong royong ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap kebersihan lingkungan di wilayah binaan.
“Dengan hadirnya kita disini, diharapkan akan lebih meningkatkan hubungan silaturahmi dan kebersamaan kita dengan para aparatur kecamatan maupun kelurahan dan warga,” pungkas Serka Martin. (Herry Eddy)