NASIONALXPOS.CO.ID, OKU – Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi bersama Gubernur Sumsel H Herman Deru, meninjau lokasi banjir bandang di Kecamatan Muara Jaya Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumsel, Selasa (19/10/2021).
Kunjungan Pangdam II/Swj dan Gubernur Sumsel tersebut, bertujuan untuk mengecek secara langsung korban bencana sekaligus memastikan kondisi dan keadaan lokasi paska terjadi banjir bandang.
Beberapa wilayah yang menjadi titik peninjauan Pangdam dan Gubernur Sumsel beserta rombongan, diantaranya, jembatan yang menghubungkan antara Desa Lontar dan Tangsi Lontar.
Gubernur Sumsel H Herman Deru mengatakan, bahwa, dalam kunjungannya tersebut, Pangdam II/Swj langsung membawa Danyon Zipur 2/SG untuk langsung membangun jembatan yang rusak di Desa lontar.
“Peristiwa banjir ini sudah terjadi kedua kalinya semenjak tahun 1982. Apa yang bisa dibantukan untuk warga yang terdampak segera di salurkan,” kata Gubernur.
Sementara itu, Plh Bupati OKU Edwar Candra, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Gubernur dan Pangdam II/Swj beserta rombongan.
“Terima kasih atas bantuan yang telah diberikan,” ucapnya.
Kunjungan yang dilaksanakan Pangdam II/Swj dan Gurbernur Sumsel tersebut, juga merupakan sebagai bentuk perhatian kepada warga Sumsel yang terdampak banjir dan diharapkan pembangunan infrastuktur jembatan yang menghubungkan Desa Lontar dengan Tangsi Lontar akan segera dibangun, karena merupakan urat nadi perekonomian rakyat.
Tampak hadir pada kegiatan dalam peninjauan tersebut, Plh Bupati OKU Drs Edwar Candra, Dandim 0403/OKU Letkol Arh Tan Kurniawan, Ketua DPRD OKU H Marjito Bahri, Ketua Pengadilan Negeri Baturaja, Kepala Kejaksaan OKU, Kepala Dinas PU Prov. Sumsel Dharmabudi, Asisten 1 OKU Slamed Riyadi, Kepala Dinas Sosial OKU Saiful, Kepala Dinas Kominfo OKU Priyatno Darmadi, Danyonzipur 2/SG Letkol Czi Alfian, Kadin PU PR Candra, Kepala BPBD OKU Amzar Kristopa, Kapolsek Pengandonan, Camat Muara Jaya dan para Kades Kecamatan Muara Jaya. (Siti Rohmah)