TNI & Polri

Makan Bersama, Satgas 712/Wiratama Rebus Ubi dan Bakar Ayam Bersama Warga Desa Binaan

480
×

Makan Bersama, Satgas 712/Wiratama Rebus Ubi dan Bakar Ayam Bersama Warga Desa Binaan

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PUNCAK JAYA PAPUA – Pagi hari yang sejuk berselimut kabut tebal di Kab Puncak Jaya, anggota Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif R 712/Wiratama melaksanakan kegiatan teritorial yaitu berkunjung ke wilayah binaan di Kampung Pancasila, Senin (10/07/ 2023).

Kali ini 16 orang prajurit Pos Kotabaru dibawah pimpinan Letda Chb Bambang bersilaturahmi ke rumah-rumah masyarakat Papua di Kampung Pancasila.

Advertisement
scroll ke atas

Satgas bersama beberapa warga dan anak-anak binaan terlihat semangat merebus ubi dan membakar ayam untuk dinikmati di pagi hari yang dingin itu.

BACA JUGA :  Make Sure the Working Visit of the President of the Republic of Indonesia, Head of Badung Police Checks the Route Followed

Suasana keceriaanpun tergambar di wajah polos anak-anak kampung binaan. Mereka bersama anggota satgas nampak lahap menyantap makanan yang dihidangkan.

BACA JUGA :  Unit PPA Satreskrim Polrestabes Palembang Ungkap Kasus Penjualan Bayi

Tak lupa, satgas juga memberikan beberapa sembako untuk salah satu orang tua angkat pos yaitu Bapak Neminus Jigwa.

“Memasuki bulan ketujuh penugasan, kami dari satgas berusaha meningkatkan silaturahmi dan memberikan bakti terbaik untuk masyarakat di wilayah binaan disekitar pos-pos jajaran satgas.

Kami juga berharap warga disini selalu dapat merasakan manfaat dari kehadiran satgas.” Tutur Dansatgas Letkol Inf Madiyan Surya, S.Hub.Int., M.Han.

BACA JUGA :  Polsek Ciruas Polres Serang Tingkatkan KRYD dan Pendisiplinan Prokes Gelar Patroli Malam

“Kinaonak wah. TNI terima kasih banyak su bawa berkat untuk anak-anak kami, semua warga Kampung Pancasila.

Disini semua senang anak tentara sering datang bakar ayam kah, rebus ubi kah, Wah wah wah.” Ucap Bapak Neminus Jigwa selaku salah satu warga kampung binaan satgas.

(**Jefry Kandouw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *