Daerah

Kapolres Metro Bekasi Berikan Bantuan Pada Bayi Penderita Bibir Sumbing

1275
×

Kapolres Metro Bekasi Berikan Bantuan Pada Bayi Penderita Bibir Sumbing

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID,BEKASI- Kepedulian seorang pemimpin diperlukan di tengah masyarakat yang tengah dalam kondisi kesulitan di tengah pandemi covid-19 ini.

Kapolres Metro Bekasi, Kombes Hendra Gunawan, S.I.K, M.Si., memberikan bantuan kepada bayi penderita bibir sumbing di Kampung Cabang Lio, RT 004 RW 03, Desa Karangasih, Cikarang Utara,Kabupaten Bekasi, Jawa Barat,Jumat (28/08/2020).

Advertisement
Scroll Kebawah Untuk Lihat Berita

Bayi yang menderita bibir sumbing itu bernama Nasya Sabita, masih berusia 2 bulan. Nasya adalah putri dari Saman dan Yeyet Nurhayati (29).

BACA JUGA :  Setelah di Vaksin, Kapolda Sulut Ajak Dukung Program Vaksinasi Nasional

Ini wujud kepedulian kita terhadap masyarakat Kabupaten Bekasi. Kita memberikan bantuan berupa uang tunai dan bahan pokok untuk si kecil,” ucap dia kepada wartawan.

BACA JUGA :  Bupati Hadiri Musrenbang Sumsel Sekaligus Menerima Penghargaan PPD Terbaik I

Kapolres berharap bantuan itu dapat bermanfaat bagi bayi dan juga orang tuanya.

Orang tua dari Nasya berterima kasih atas bantuan dari Polres Metro Bekasi.

Saya berterima kasih kepada Bapak Kapolres yang telah membantu,” ucap dia.

BACA JUGA :  Proyek Mangkrak Ancol, DPRD DKI Akan Beri Sangsi Punishment

Dia berharap ada uluran tangan yang meringankan beban yang diderita anaknya.

Kasihan lihatnya. Setiap tiga hari sekali selang untuk minum susu harus diganti,” katanya.

Dalam kehadirannya itu, Kapolres ditemani Kasubbag Humas Kompol Sunardi, Kapolsek Cikarang Kompol Alin Kuncoro, dan Kanit Provos AKP Marbun.

(Red&Nito)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *