DaerahRagam

Kapolres Bungo : Situasi Malam Takbiran di Bungo Aman dan Kondusif

703
×

Kapolres Bungo : Situasi Malam Takbiran di Bungo Aman dan Kondusif

Sebarkan artikel ini

BUNGO, NASIONALXPOS.CO.ID – H-1 jelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Kapolda Jambi di wakili Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Drs. Raden Heru Prakoso bersama Dirpolair Polda Jambi AKBP Michael Mumbunan, S.I.K, Kabagbinops Dispolair AKBP T.Tambunan, S.H., M.H didampingi Kapolres Bungo AKBP Guntur Saputro, S.I.K., M.H Lakukan patroli Bersama ke pos-pos Pengamanan yang ada di wilayah hukum Polres Bungo.

Ada 170 personel Polres dan 1 peleton, personil Kodim, 1 peleton personil Dishub dan Personil Satpol PP melakukan pengamanan operasi ketupat yang terjun pada malam hari ini di seluruh kabupaten Bungo untuk memberikan pelayanan dan pengamanan pada malam Takbiran dan di tempat-tempat keramaian. Ujar Kapolres.
Untuk memastikan situasi malam takbiran aman dan kondusif, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Drs. Raden Heru Prakoso bersama Dirpolair Polda Jambi AKBP Michael Mumbunan, S.I.K, Kabagbinops Ditpolair AKBP T.Tambunan, S.H., M.H didampingi Kapolres Bungo AKBP Guntur Saputro, S.I.K., M.H dan PJU Polres Bungo dan TNI melakukan patroli malam takbiran.
“Malam ini kami melakukan patroli pengamanan malam takbiran dan melihat secara dekat pelaksanaan pengamanan di pos penyekatan dan pos pengamanan dan Pos Pelayanan,” kata Kapolres Bungo, Minggu Malam (1/05/2022).
Kapolres Menyampaikan Bahwa Dalam kunjungan Irwasda bersama romobongan ke Polres Bungo dalam rangka memantau kesiapan pos Pam dan Pos Yan, Ujarnya
Dari hasil pantauan langsung dan laporan situasi dari Polsek jajaran wilayah Polres Bungo, seluruh rangkaian pengamanan Malam Takbiran alhamdulillah dalam keadaan aman, Kondusif, masyarakat mengikuti anjuran pemerintah dengan menggelar takbir di mesjid-mesjid, mushola dan tidak ada pawai keliling. Alhamdulillah situasi aman dan terkendali serta Kondusif. Ujar Guntur.
Terakhir ia juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H kepada seluruh personel baik yang sedang melakukan pengamanan, maupun kepada Personil lainnya serta kepada masyarakat.
“Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah, Mohon maaf lahir dan Bathin. Tetap jaga kesehatan dan selalu waspada,” tutupnya. (is)

BACA JUGA :  Wujudkan Pilkada Damai, Rakor Bawaslu Minut Bangun Sinergitas TNI, POLRI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *