NasionalTNI & Polri

Jalin Silaturahmi, Babinsa Srimulya Komsos Bersama Lurah dan Kepala BPS Kota Palembang

573
×

Jalin Silaturahmi, Babinsa Srimulya Komsos Bersama Lurah dan Kepala BPS Kota Palembang

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PALEMBANG – Guna meningkatkan hubungan kerja yang baik di wilayahnya, Babinsa Kelurahan Srimulya Koramil 418-08/Sako Peltu Dadang Dj didampingi Serda Suyadi, melaksanakan Komsos bersama Lurah Srimulya Ten Ramanda ST dan Kepala BPS Kota Palembang Yudistira Arya noegraha, Selasa (9/5/2023).

Komsos yang dilaksanakan di Kantor Lurah Srimulya ini, dilakukan dalam rangka untuk menjalin tali silaturahmi guna membahas tentang permasalagan yang ada di wilayah Kelurahan Srimulya.

Advertisement
scroll ke atas

Peltu Dadang Dj mengatakan, Komsos secara langsung seperti ini hasilnya akan lebih efektif, sehingga nantinya perangkat kelurahan dapat menyebarluaskan kepada warga dan juga sebaliknya.

BACA JUGA :  Kepala BNN RI: Sebagai Putra Sulut, Bangga dengan Kepemimpinan Gubernur dan Jajaran 

“Melalui Komsos ini juga bisa mendapatkan informasi dan mengetahui permasalahan-permasalahan yang dihadapi para warga dan kita bisa segera dapat memberikan solusi yang baik agar dapat menyelesaikan permasalahan,” kata Peltu Dadang.

BACA JUGA :  Polwan Polda Kalbar Mendapatkan Penghargaan UN Medal dari PBB

Menurut Peltu Dadang, selaku Babinsa kita mempunyai tanggung jawab kepada semua warga yang ada di wilayah binaan.

BACA JUGA :  MTQ Tingkat Kecamatan Tigaraksa Secara Resmi di Buka Bupati Tangerang

“Babinsa adalah ujung tombaknya Koramil di lapangan dan kita berharap kehadiran kita dapat membawa banyak pengaruh positif bagi masyarakat,” pungkas Peltu Dadang. (Herry Eddy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *