NASIONALXPOS.CO.ID, BLORA – Maju nyaleg, Yusuf Nurbaidi mantan wartawan di Blora inginkan perubahan di Kecamatan Japah.
Bagi Mbah Yus sapaan akrab Yusuf Nurbaidi, selama ini ia melihat persoalan yang terjadi di tengah masyarakat Dapil 4 khususnya di Kecamatan Japah tidak sesuai yang diharapkan dan kepentingaan mereka sering terabaikan.
Maka dari itu, hal tersebutlah yang menumbuhkan keinginannya untuk ikut serta adil dalam gelaran pesta demokrasi nanti Februari 2024 nanti.
“Itulah yang mendasari saya untuk maju, Saya ingin menbantu lebih nyata sanak saudara, kerabat, teman-teman, handai tolan dan seluruh masyarakat Japah umumnya. Dan saya melihat dengan menjadi wakil mereka di DPRD saya akan lebih banyak kesempatan dan kekuatan untuk itu,” beber pria yang bedomisili di Desa Pengkolrejo, Kecamatan Japah itu.
Bagi pria kelahiran 1975 ini, perjuangan untuk kepentingan orang banyak menjadi obsesinya. Sejalan dengan profesi yang dipilihnya jadi jurnalis.
“Jadi jurnalis dan jadi anggota dewan kurang lebih sama, Bedanya tentu di pos pengambilan keputusan dan power saja. Tapi keduanya relatif sama, Berkerja dan berjuang untuk orang banyak,” kata suami dari Pujiana itu, yang kini memilih Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai perahunya menuju kursi legislatif di Blora.
“Masyarakat Japah perlu orang dan wakil yang mengerti mereka. Dan insyaallah saya akan mdewujudkannya. Maka dari itu, saya mohon do’a restu dan dukungannya, baik dari masyarakat dapil 4 dan teman-teman wartawan di Blora,” tutup Yusuf Nurbaidi saat diwawancarai di kediamannya, Desa Pengkolrejo, Kecamatan Japah, Blora, Jum’at (12/05/2023). (Riyan)