Politik

Grace Tunggu Putusan DPP PSI Terkait Pinangan Gerindra Gabung di Fraksi

297
×

Grace Tunggu Putusan DPP PSI Terkait Pinangan Gerindra Gabung di Fraksi

Sebarkan artikel ini
Foto: Ist

NASIONALXPOS.CO.ID, BALI – Meskipun belum pembentukan fraksi di DPRD Bali namun keinginan partai Gerindra agar Partai Solidaritas Indonesia (PSI) bisa bergabung di fraksi Gerindra, sudah diungkapkan anggota DPRD Bali I Wayan Disel Astawa pada awak media usai pelantikan anggota DPRD Bali. Senin (2/9/2024) di Gedung DPRD Bali.

Pria asal Desa Unggasan, Jimbaran ini berharap, PSI yang hanya lolos satu kader di DPR Bali ini bersedia untuk bergabung di fraksi Gerindra. Dalam periode 2024-2029, kader partai Gerindra yang terpilih sebagai anggota DPRD Bali sebanyak 9 orang sehingga dengan bergabungnya PSI akan genap menjadi 10 anggota di fraksi Gerindra nanti.

“Kita sedang melobi PSI untuk bergabung menjadi satu kesatuan anggota fraksi kita. Saat ini masih dalam komunikasi. Mudah-mudahan PSI mau bergabung. Karena dalam koalisi mereka sudah bergabung dengan kita,” ungkap Disel.

Sementara itu, satu-satunya kader PSI yang lolos sebagai anggota DPRD Bali periode 2024-2029, Grace Anastasia Surya Widjaja, mengaku semua keputusan ada di Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Dari Dewan Pengurus Wilayah (DPW) akan menyampaikannya ke DPP.

“Jadi dari DPW itu menyampaikan ke DPP kondisinya seperti ini, komposisinya seperti ini, terus kemudian nanti DPP yang memutuskan saya bergabung dengan siapa. Kalau misalnya saya harus bergabung dengan partai Gerindra no problem sih buat saya, dengan partai Demokrat juga tidak masalah yang penting kerjanya bagaimana ke masyakarat,” jelas Grace yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Bali untuk dua periode.

BACA JUGA :  Dukungan Penuh Warga Mangun Jayo, Bulatkan Suara untuk Jumiwan - Maidani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *