NASIONALXPOS.CO.ID, DENPASAR – Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI. Agus Muchlis Latif menghadiri kunjungan Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Ibu wakil Presiden Wurry Estu Handayani Ma’ruf Amin beserta rombongan Ibu-Ibu OASE Kabinet Indonesia Maju di Art Center Bali dalam rangka kegiatan Puncak acara peringatan Hari kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 51 tingkat Provinsi Bali. Adapun kegiatan tersebut dihadiri kurang lebih 14.000 orang.
Kehadiran Ibu Negara dan Ibu Wakil Presiden tersebut disambut dengan tarian pendet dan dilanjutkan dengan sambutan Gubernur Bali. Dalam sambutan, Gubernur bali menyampaikan rasa bangga dan kehormatan bagi masyarakat Bali atas kehadiran dari Iriana Joko Widodo dan Wurry Estu Handayani Ma’ruf Amin yang berkenan hadir dalam rangka Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 51 tingkat Provinsi Bali, Tahun 2023.
Dengan harapan dapat meningkatkan semangat serta inspirasi kepada pengurus dan anggota PKK serta kaum perempuan di Provinsi Bali untuk berperan aktif dan bergotong royong membangun Bali sesuai Visi Pemerintah Provinsi Bali “Nangun Sat Kerthi Loka Bali“.
Selain itu dalam memeriahkan kegiatan tersebut juga di tampilkan parade perempuan berkebaya adat Bali. Hal itu menggambarkan bahwa, kemajuan para wanita di wilayah Bali dalam meningkatkan UKM dan UMKM di bidang usaha tenun, dan pakaian endek.
Adapun yang menghadiri kegiatan tersebut Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI. Sonny Aprianto, Kapolda Bali Irjen Pol. Putu Jayan Danu Putra, Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI. Agus Muchlis Latif, Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Bali. (Uchan)
Sumber: Penrem 163/Wira Satya