Daerah

Bupati Joune Ganda Hadiri FGD Penyusunan Masterplan dengan Kemanparekraf

478
×

Bupati Joune Ganda Hadiri FGD Penyusunan Masterplan dengan Kemanparekraf

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, MINUT- Bupati Minahasa Utara Joune J.E. Ganda, S.E., M.A.P., MM., M.Si menghadiri Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Rencana Induk (Masterplan) Daya Tarik Wisata (DTW) Bukit Savana Lihunu, DSP Likupang, Sulawesi Utara bertempat Hotel the Sentra Manado, Senin  (20/3/2023).

Di FGD tersebut, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekaf) melalui Direktorat Pengembangan Destinasi II, Kedeputian Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur bersama Pemkab Minut melaksanakan diskusi penyusunan dokumen perencanaan daya tarik wisata pada Key Tourim Area (KTA) DSP Likupang, yaitu di Daya Tarik Wisata Bukit Savana Lihunu, Desa Lihunu, Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara.

Dalam dikusi tersebut disampaikan  Proses bisnis pekerjaan penyusunan master

BACA JUGA :  Bupati Distribusikan Zakat Konsumtif Mustahik Baznas Merangin

Plan yang sudah mencapai 40 persen, di mana saat ini sudah menapak pada Langkah ke-7 dari 15 dari tahapan yang harus dijalani.

BACA JUGA :  Cegah Omicron Terus Meningkat, Kapolri Tekankan Disiplin Prokes Hingga Vaksinasi Booster

Kegiatan FGD ini adalah untuk memaparkan hasil survey lapangan dan konsep pengembangan serta mendapatkan masukan dari para pemangku kepentingan pada 7 instansi Kementerian/Lembaga dari Pemerintah Pusat, 5 OPD Pemerintah Provinsi, 11 OPD Pemerintah Kabupaten dan 8 Perwakilan desa.

Narasumber dalam FGD tersebut adalah dari   Biro Perencanaan dan Keuangan, Kemenparekraf yang membahas terkait Kebijakan DAK dan Tim Tenaga Ahli dari Fakultas Teknik Universitas Sam Ratulangi, Manado dan Universitas Katolik De La Salle, Manado.

BACA JUGA :  Lawan Rentenir, Gubernur NTB Luncurkan "Mawar Emas"

Peserta dalam FGD tersebut , Bupati Minahasa Utara Joune J.E. Ganda, S.E., M.A.P., MM., M.Si, Plt. Deputi Pengembangan Destinasi / Staf Ahli Kemenpar ,Dr.Frans Teguh,S.ST. Par,M.A,C.HE,

Sekretaris Deputi , Ibu Dra.Oneng Setya Harini.MSi, Tim Penyusun Masterplan Bukit Savana Lihunu, Camat Likupang Timur, Hukum tua Desa Lihunu dan perwakilan tokoh masyarakat.

(Budi)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *