NasionalTNI & Polri

Babinsa Serka Muslim Bersama Aparatur Kelurahan dan Warga Gotong Royong Bersihkan Sungai Bayas

551
×

Babinsa Serka Muslim Bersama Aparatur Kelurahan dan Warga Gotong Royong Bersihkan Sungai Bayas

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PALEMBANG – Babinsa Kelurahan Pahlawan Koramil 418-06/Kamboja Serka Muslim, ikut melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga binaan, Minggu (11/6/2023).

Kegiatan gotong royong tersebut, dimulai pukul 06.30 WIB di Jalan Letnan Simanjuntak RT 18 RW 07 Kelurahan Pahlawan Kecamatan Kemuning Kota Palembang.

Turut hadir dalam kegiatan, Lurah Pahlawan Doddy Yusuf, Ketua RT 28 Maryadi, seluruh Staf dan Pegawai Kelurahan Pahlawan, serta Tokoh Masyarakat setempat.

BACA JUGA :  Pastikan Aman, Anggota Koramil 1512-03/Gebe Dampingi Pembagian Bansos

Adapun sasaran dalam kegiatan gotong royong, yaitu membersihkan sampah, lumpur dan rumput liar di aliran Sungai Bayas sepanjang 100 meter.

BACA JUGA :  Sat Samapta Polres Serang Gatur Lalin dan Penjagaan Jelang Berbuka Puasa

Serka Muslim mengatakan, pembersihan di aliran Sungai Bayas ini, merupakan upaya kita bersama agar terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat, serta aliran sungai yang bersih dari sampah.

BACA JUGA :  Jelang Diresmikan, Satuan PJR Ditlantas Polda Banten Laksanakan Survei Jalur Tol Serang – Panimbang

“Selain itu, gotong royong ini juga untuk mencegah terjadinya banjir saat musim penghujan dan untuk mencegah lingkungan yang kumuh, khususnya di wilayah Kelurahan Pahlawan Kecamatan Kemuning Palembang,” kata Serka Muslim. (Herry Eddy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *