Daerah

Audiensi ke Bawaslu Kota Denpasar, HMI Cabang Denpasar Usulkan Green Election dan Green Campaign

1611
×

Audiensi ke Bawaslu Kota Denpasar, HMI Cabang Denpasar Usulkan Green Election dan Green Campaign

Sebarkan artikel ini
Audiensi HMI cabang Denpasar di kantor Bawaslu kota Denpasar, Senin, (15/7/2024). Foto: Istimewa

NASIONALXPOS.CO.ID, DENPASAR -Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Denpasar melaksanakan audiensi ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kota Denpasar yang diterima langsung oleh ketua Bawaslu I Putu Hardy Sarjana di kantor Bawaslu jalan Melati nomor 18 Dangin Puri Kangin, Denpasar Utara, kota Denpasar. Senin, (15/7/2024).

Ketua umum HMI cabang Denpasar Zidni Ferdinand Yusuf menuturkan maksud dan tujuan kedatangannya melakukan audiensi dengan Bawaslu kota Denpasar yakni menjalin komunikasi, membahas peluang kerjasama serta memperoleh masukan terkait program kerja HMI cabang Denpasar yang akan dilaksanakan kedepannya, terlebih kolaborasi terkait agenda-agenda pengawasan menjelang Pilkada Tahun 2024 melalui program kerja yang sudah disusun oleh HMI cabang Denpasar salah satunya adalah kolaborasi multi stakeholder.

Advertisement
scroll ke atas

“HMI cabang Denpasar berharap dengan menjalin kerjasama dengan Bawaslu kota Denpasar, program kerja kolaborasi multi stakeholder ini dapat memberikan kontribusi yang nyata dalam meningkatkan partisipasi masyarakat, kualitas Pemilu, dan mewujudkan Pemilu yang berkualitas dan berintegritas di kota Denpasar,” ucap Zidni.

Dalam audiensi itu, Zidni juga sangat mendorong untuk terselengaranya green election dan green campaign terutama di kota Denpasar sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran dan tindakan positif terhadap isu-isu lingkungan, salah satunya mengenai alat peraga kampanye.

BACA JUGA :  Kapolres Jembrana Terima Audiensi Ketua KSPSI Kabupaten Jembrana

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *