DaerahNasional

Atensi Laporan Warga, Tim Totosik dan UPRC Sat-Sabhara Tangkap Balap Liar

818
×

Atensi Laporan Warga, Tim Totosik dan UPRC Sat-Sabhara Tangkap Balap Liar

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, TOMOHON–  Kinerja aparat kepolisian Resort Kota Tomohon kembali membuahkan hasil dalam melakukan pengamanan terhadap masyarakat.

Buktinya, kali ini Tim Totosik dan UPRC  Satuan Shabara Polres Tomohon berhasil membatalkan dan mengamankan aksi balap liar oleh beberapa kelompok anak muda.

Tak tanggung-tanggung, sebanyak 27 pemuda dan 1 pemudi berhasil diamankan petugas gabungan di ruas jalan pinaras-Woloan, Kota Tomohon pada Selasa, (02/02/21), sekira pukul 01.30 Wita.

BACA JUGA :  Mantap, Pemkab Merangin Kembali Raih WTP dari BPK RI

Berawal dari laporan masyarakat, penangkapan sekelompok pemuda ini dilakukan dengan cara melakukan penutupan jalan, sekaligus penghadangan yang di lakukan tim Totosik dan  UPRC Rayon Sat Sabhara Polres Tomohon dibagi.

Selanjutnya dimana Tim UPRC Sat Sabhara melakukan penutupan atau penghadangan dari arah jalan raya samping Mapolres Tomohon, sedangkan Team URC Totosik menghalangi di jalan raya woloan-pinaras depan Gereja GMIM Eben Heazer Woloan.

BACA JUGA :  Jalan Paving Block Terealisasi, Warga Kampung Baru Desa Kareo Gelar Tasyakuran Ucapkan Terima Kasih ke Kepala Desa H Rusjani

Alhasil, aksi balap liar ini berhasil digagalkan dan kini para pelaku telah menjalani interogasi dan mengakui kesalahan mereka. Polisi juga berhasil mengamankan barang bukti berupa 13 unit sepeda motor dan 26 unit hp.

Kapolres Tomohon AKBP Bambang Ashari Gatot, membenarkan kejadian pencegahan aksi balap liar tersebut.  “Kini para pelaku sudah kami amankan di mapolres untuk diinterogasi dan membuat pernyataan untuk mempertanggung jawabkan perbuatan mereka,” terangnya.

BACA JUGA :  Tersangka Pengeroyokan Diamankan Tim Totosik di Perkebunan Wawo

Selanjutnnya, Ia juga berterima kasih kepada warga untuk kerjasamanya dengan aparat kepolisian. “Ini merupakan awal yang baik dari masyarakat kota Tomohon dalam mendukung polri dalam upaya kamtibmas,” pungkas Kapolres.  (Frankie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *