Daerah

PLN Blora Beri Jaminan Korban Kebakaran di Pasar Ngawen dan Medang

289
×

PLN Blora Beri Jaminan Korban Kebakaran di Pasar Ngawen dan Medang

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, BLORA – PLN (Persero) Rayon Blora siap membantu penggantian kwh meter listrik dan kabel listrik yang terbakar di kios pasar.

Setiyo Karminto selaku manager PLN Rayon Blora mengungkapkan bahwa pihaknya siap memberikan jaminan kepada pemilik kios yang terbakar.

Advertisement
scroll ke atas

Jaminan itu berkaitan dengan daya listrik untuk para pelanggan di sana yang terkena musibah lapaknya, meliputi kios los dan pelataran kondisinya ludes terbakar.

BACA JUGA :  Tertibkan Aset, Pemkot Pangkalpinang dan Enam Instansi Vertikal Tandatangani Naskah Hibah

“Teknisnya, langsung lapor ke kantor PLN bawa struktur lama dan KTP, dan kemarin sudah ada yang mengajukan langsung kita pasang,” beber Setiyo saat dikonfirmasi NASIONALXPOS.co.id, Selasa (23/1/2024).

BACA JUGA :  Dukung PPKM Darurat, Pemuda Muslim Sumut: Jangan Lari dari Konsep Kerja

Setiyo menjelaskan, hal terpenting data-data pelanggan listrik Pasar Ngawen dan Pasar Medang masuk di PLN,”Yang terpenting datanya masuk dan tidak ada biaya, free semua,” tutupnya.(Riyan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *