Daerah

Goes To School, PWI Blora Bersama Pertamina Sosialisasikan UU Pers dan Dunia Perminyakan

513
×

Goes To School, PWI Blora Bersama Pertamina Sosialisasikan UU Pers dan Dunia Perminyakan

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, BLORA – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Blora Jawa tengah menggandeng Pertamina EP Field cepu menggelar kegiatan PWI Goes To School. Kegiatan digelar di aula SMKN 2 Blora, Selasa (14/11).

Kegiatan juga dihadiri langsung Bupati Blora Arief Rohman.

Advertisement
scroll ke atas

Dalam kegiatan ini, berbagai informasi disampaikan mulai dari kegiatan kejurnalistikan serta perminyakan yang ada di Blora.

Dalam paparannya, Ketua PWI Blora Heri Purnomo menyampaikan keberadaan organisasi PWI di Kabupaten Blora. Menurutnya PWI merupakan lembaga organisasi pers yang dilindungi Undang-undang no 40 tahun 1999.

BACA JUGA :  PWI Jawa Tengah Dorong Percepatan Penyelesaian Masalah di PWI Pusat demi Marwah Organisasi

” Di Blora itu ada namanya PWI, yang merupakan organisasi pers yang diakui pemerintah. Anggota kita ada 30 orang dan semuanya sudah menjalani sertifikasi uji wartawan,” ungkapnya.

Heri mengungkapkan menjadi seorang wartawan harus melalui uji kompetensi. Melalui uji kompetensi ini nantinya seorang wartawan akan mendapatkan sertifikasi dari Dewan Pers.

” Sehingga jadi wartawan itu tidak asal jadi, harus melalui uji kompetensi. Dan anggota PWI itu sudah melalui uji kompetensi itu, sehingga keberadaan mereka terakui secara hukum,” jelasnya.

BACA JUGA :  Bupati Mura Buka Kegiatan Muscab Gerakan Pramuka Masa Bakti 2021-2026

Sementara itu Humas PT Pertamina EP Field Cepu Zona 11 Sony Aditya mengatakan kegiatan ini sebagai ajang sosialisasi dunia perminyakan dan gas yang ada di Kabupaten Blora.

” Melalui kegiatan ini kami berharap agar adik-adik masyarakat Blora ini lebih paham tentang dunia minyak dan gas khususnya yang kami lakukan di Blora. Karena selain kita memproduksi, kita juga melakukan kegiatan sosial budaya seperti pendampingan membatik, membantu penanganan stunting peningkatan ekonomi warga melalui pelatiha-pelatihan wirausaha lain,” ucapnya.

BACA JUGA :  Bayi Dibuang Di Cilongkrang Dalam Kondisi Sehat, Untuk Adopsi Harus Tempuh Prosedur

Bupati Blora Arief Rohman menyambut baik kegiatan ini. Ia mengapresiasi upaya PWI yang memberikan edukasi kepada siswa-siswa sekolah tentang dunia tulis menulis.

” Tentunya ini sangat baik ya, saya apresiasi PWI yang telah menggelar kegiatan ini bersama Pertamina. Semoga outputnya nanti ada adik-adik ini bisa menjadi penulis maupun wartawan yang handal,” tandasnya.(Riyan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *