DaerahNasional

Kapolres Minahasa Ikut Vidcon dengan Asops Panglima-Kapolri dan Dirjen P2P Kemenkes

462
×

Kapolres Minahasa Ikut Vidcon dengan Asops Panglima-Kapolri dan Dirjen P2P Kemenkes

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, MINAHASA – Guna mengetahui sejauh mana percepatan penanganan Covid19 di daerah serta program vaksinasi, pihak TNI, Polri dan Kementerian Kesehatan menggelar rapat kordinasi, Rabu (15/06/2021).

Rakor menghadirkan Asisten Operasi (Asops) Panglima TNI Mayjen Syafruddin, Asops Kapolri Irjen Imam Sugianto dan Dirjen Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan (Kesmas Kemenkes) drg Kartini Rustandi.

Lewat video conference (vidcon) atau (konferensi vidio) yang ditayangkan dari Ruang Pusat Pengendaluan Kriris (Pusdalis) Markas Besar Mabes (Polri) 2 Asops dan Dirjen, memaparkan kondisi terkini vaksinasi Covid19.

BACA JUGA :  HUT ke-76 Brimob, Kapolri Jenguk Anggota yang Tertembak saat Bertugas

Sementara Kapolres AKBP Henzly Moningkey SIK MSi bersama pejabat utama, Kapten Inf Denny Lumentah mewakili Dandim 1309 Minahasa, Kadis Kesehatan Minahasa dr Maya Rambitan bersama staf, mengikuti dari Ruang Vidcon Lantai 2 Mapolres Minahasa.

Dalam pemaparan dari Asops Panglima TNI, Asops Kapolri dan Dirjen Kesmas Kemenkes, secara garis besar menjabarkan bagaimana langkah pemerintah melalui TNI Polri dan Kemenkes mempercepat penanganan Covid19 dan vaksinasi masif secara massal.

BACA JUGA :  Jokowi Pimpin HUT Bhayangkara Ke-75, Kapolres Minahasa dan Forkopimda Ikut Secara Virtual

Kapolres AKBP Henzly seusai mengikuti vidcon mengungkapkan, rakor tersebut mempertegas percepatan penanganan Covid19 di daerah yang dilakukan pihak pemda, TNI Polri, termasuk di Kabupaten Minahasa.

“Lewat pemaparan para narasumber kita diminta melakukan percepatan dalam penanganan Covid19. Kita ketahui bersama peningkatan jumlah penderita Covid19 terutama di Pulau Jawa saat ini, harus segera diantisipasi termasuk di wilayah hukum Polres Minahasa,” ujar Moningkey.

BACA JUGA :  Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Vaksinasi Massal di SUGBK

Untuk percepatan vaksinasi, kata Kapolres, saat ini pihaknya sedang fan sementara melakukan vaksinasi massal yang berlangsung di Gedung Aula Transatrisna Mapolres Minahasa.

“Lewat vidcon kembali mempertegas langkah-langkah yang diambil terutama bagi kami pihak kepolsian dalam memutus mata rantai Covid19 di wilayah hukum polres. Vaksinasi yang kami laksanakan dengan target 2.000 dosis,” pungkasnya. (***/Angky)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *