DaerahNasional

Tim Paniki Rimbas 3 Polresta Manado Amankan 2 Tersangka Penganiayaan

726
×

Tim Paniki Rimbas 3 Polresta Manado Amankan 2 Tersangka Penganiayaan

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, MANADO– Dua lelaki yang diduga melalukan penganiayaan secara bersama, dibekuk Tim Paniki Rimbas 3 Polresta Manado.

Kedua lelaki berinsial YK (28) dan NK (39) yang berprofesi sebagai pekerja swasta ini, diamankan aparat pada Minggu (14/02/2021) dini hari sekitar pukul 03.00 Wita, di rumah tersangka di Kelurahan Mahakeret Barat, Manado.

Kedua lelaki berbadan kekar ini diamankan aparat karena diduga telah melakukan penganiayaan terhadap korban bernama Rafael Marcelino Korompis (27) warga Karombasan Selatan, berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP/23/II/2021/Spkt/RESTA MANADO.

BACA JUGA :  Polsek Kuta Gencarkan Patroli Terpadu

Diketahui kejadian berawal 3 jam sebelumnya, dimana korban menegur seorang lelaki, tiba-tiba tersangka lelaki YK tanpa alasan yang jelas langsung memukul wajah korban, diikuti oleh lelaki NK yang memukul kepala korban serta menendang ke arah wajah korban.

BACA JUGA :  Bupati Blora Mengangkat 359 Orang Menjadi P3K

Hal tersebut membuat korban mengalami bengkak, hidung berdarah dan tangan kanan luka, korban akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polresta Manado dan Tim Paniki Rimbas 3 langsung merespon hal tersebut.

BACA JUGA :  Polresta Manado Amankan Remaja Pelaku Pengancaman dengan Sajam di Malalayang

Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast membenarkan kejadian tersebut. “Saat ini kedua tersangka sudah diserahkan Tim Paniki ke Polresta Manado untuk diproses hukum lebih lanjut,” singkatnya.     (Frankie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *